Senin, 16 Oktober 2017

Presiden Jokowi Resmikan Jalan Tol di Sumut Paten



Presdien RI, Joko Widodo, kembali menyambangi Kota Medan dalam lawatan tugas negara untuk meresmikan Ruas Jalan Tol Kuala Namu-Sei Rampah dan Jalan Tol Medan-Binjai  (ruas Helvetia-Binjai) pada Jumat, 13 Oktober 2017 lalu. Pada peresmian ini Presdien Jokowi didampingi oleh Gubernur Sumatera Utara Tengku Erry Nuradi, Menteri BUMN Rini M. Soemarno dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.

Jalan Tol Medan-Binjai memiliki panjang 10,6 Km dan telah siap untuk dioperasionalkan. Sementara ruas jalan tol Bandara Kuala Namu-Sei Rampah akan melintasi Bandara Kuala Namu-Lubuk Pakam-Teluk Mengkudu-Sei Rampah sepanjang 42 Km. Dengan dibukanya ruas jalan tol ini, tentu diharapkan dapat mengurai kemacetan yang terjadi di jalan nasional Medan-Sei Rampah yang sekaligus juga akan berdampak terhadap operasional distribusi orang maupun barang.

Dengan diresmikannya Jalan Tol Bandara Kuala Namu-Sei Rampah ini, pembangunan jalan tol Medan-Kuala Namu-Tebingtinggi diharapkan akan rampung seluruhnya pada 2018 guna mendukung pengembangan Kawasan Strategis Nasional Danau Toba yang saat ini terus berbenah diri untuk mendapatkan pengakuan dari Unesco sebagai Geopark Kaldera Toba yang akan menjadi destinasi wisata dunia.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar